Tolak Pembangunan Gereja di CMR, FORWATU Banten Gelar Kajian Bersama

Kamis, 2 November 2023

Lebak,-(Nawacitalink.com)

Sejumlah Masa Ormas, Lembaga, dan Lapisan Masyarakat yang tergabung dalam Forum Warga Banten Bersatu (Forwatu) berkumpul di sekretariat bersama di jln Raya Warunggunung-Petir. Kp Pabuaran, Desa Warunggunung, Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak, Banten. Untuk melakukan Kajian dan pernyataan sikap bersama menolak pembangunan Gereja yang berlokasi di Citra Maja Raya (CMR),Kamis 02/11/2023.

Ketua FORWATU Banten Arwan, S.Pd., M.Si menyampaikan para pejabat dalam hal tersebut dinilai tidak transparan dari sisi administrasi, untuk itu pihaknya menolak dengan adanya pembangunan Gereja di wilayah Citra Maja, Kabupaten Lebak.

” Dari sisi administrasi saya menilai para pejabat dalam hal Ini FKUB tidak transparan menyampaikan hasil kajian sehingga turunlah rekomendasi. Kami Khawatir ada hal lain yang mengakibatkan mulus nya pembangunan gereja di CMR dengan ditandai oleh peletakan batu pertama yang dilakukan pada 30 Oktober 2023. ” Kata Arwan

“Mau dari sudut mana? PENOLAKAN itu wajar dan dilakukan bukan hanya oleh saya dan Forum bisa oleh kawan lain juga karena ini sensitif. Sudut Pandang Mazhab tertentu melarang pembangunan Gereja di Mayoritas Muslim. Kami Tetap Menolak dengan dasar tersebut! ” Tegas Arwan.

Untuk diketahui dalam hasi kajian tersebut disepakati untuk melayangkan surat audiensi yang ditujukan kepada Pemkab Lebak yang rencananya akan dilakukan pada, Jumat 03/11/2023.

(Achmad)

banner-panjang

Baca Juga

Berita Terkait

bannernew

Perkembangan Virus Corona

Baca Juga

Berita Terpopuler