Kabupaten Tangerang, – (Nawacitalink.com)
Proyek Penataan Kawasan Komplek PUPR Kelapa Dua Kecamatan Kelapa Dua Kabupaten Tangerang telah dimulai pekerjaan nya.
Proyek senilai Rp 12.833.000.000.-dari Kementrian PUPR yang
Penataannya di fokuskan di kawasan RW 05. Selain Rehab total Gedung Serbaguna dilingkungan RT 01 juga pelebaran drainase dan pembuatan taman bermain dan fasilitas olahraga futsal.
Menurut pantauan Nawacitalink.com
di lokasi pembangunan Gedung Serba guna terlihat beberapa pekerja sedang melakukan persiapan pengecoran tiang utama penyangga gedung yang direncanakan dua tingkat itu.
Aris Nugraha, Pelaksana Proyek dari PT. PAPUA SINAR ANUGRAH menjelaskan progres pelaksanaan proyek Penataan Komplek perumahan secara keseluruhan.
“Proyek Penataan Kawasan Komplek PU ini meliputi rehab total Gedung Serba Guna dan penataan drainase serta pembuatan prasasti di taman bermain bermain yang ada di Kawasan Komplek PU tersebut dan progres nya saat ini sudah 20 persen,”Jelas Aris di lokasi Proyek Rehab Gedung Serba Guna Senin (30/9/2024).
Sementara menanggapi keberadaan Proyek Penataan Kawasan Komplek PU ini, Ketua RW 05 Haji Sukiyo sangat mendukung dan mengapresiasi.
“Insyaallah melalui penataan kawasan komplek perumahan PU ini diharapkan lingkungan menjadi lebih tertata, indah, bersih, dan menghadirkan kenyamanan bagi warga.”Ujarnya.
(Hanafi)