Labuan Bajo,- (Nawacitalink.com)
Dalam rangka persiapan ASEAN Summit 2023, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menlu Retno Marsudi, Menteri Sekretariat Negara Pratikno, dan Menteri BUMN Erick Thohir meninjau sejumlah infrastruktur di Labuan Bajo, NTT, pada Kamis-Jumat, 26-27 Januari 2023.
Infrastruktur tersebut di antaranya Kawasan Waterfront Marina yang diresmikan pada Juli 2022 dan Puncak Waringin yang diresmikan pada Oktober 2021 oleh Presiden Joko Widodo
“Saya mohon Pak Bupati dan mitra kerja memanfaatkan dan memelihara fasilitasnya dengan baik. Terutama tanamannya harus rutin disiram minimal dua kali sehari agar tidak mati serta dijaga kebersihannya,” kata Menteri Basuki.
Penataan Kawasan Waterfront Marina dilakukan untuk menciptakan ruang terbuka bagi aktivitas kreatif masyarakat dan wisatawan untuk menikmati keindahan laut Labuan Bajo. Sementara Puncak Waringin dibangun sebagai creative hub dan pusat suvenir yang mengusung kearifan lokal.
Kedua kawasan yang merupakan bagian dari Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Labuan Bajo tersebut akan digunakan sebagai venue untuk rangkaian acara ASEAN Summit pada Mei 2023 mendatang.
(Rls/Red)
#SigapMembangunNegeri