IKN,- (Nawacitalink.com)
Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan Otorita Ibu Kota Nusntara (OIKN) Thomas Umbu Pati, mendampingi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Azwar Anas dalam kunjungan kerja ke kawasan pembangunan Ibu Kota Nusatara (IKN), pada Sabtu (10/6/2023).
Dalam kunjungannya, Menteri PANRB meninjau secara langsung progres pembangunan IKN. Menteri PANRB mengapresiasi perkembangan pembangunan infrastruktur IKN yang sangat pesat dan berjalan dengan baik.
Menteri PANRB optimis pembangunan infrastruktur IKN dapat selesai tepat waktu. Sebanyak 16.990 personil ASN dan Hankam telah dipersiapkan untuk bekerja dan tinggal di IKN pada tahap awal, tahun 2024 mendatang.
Tidak hanya kantor dan hunian, di IKN juga akan dibangun fasilitas pendidikan, rumah sakit, pusat hiburan, sarana olahraga dan fasilitas pendukung lainnya dengan konsep green, smart, inclusive, resilient dan sustainable sehingga menjadikan IKN sebagai kota dambaan masadepan.
(Rls/Red)