New Project - 2024-11-19T214019.275

Polres Metro Tangerang Kota Telah Menambah 3 Buah Kamera ETLE atau Electronic Traffic Law Enforcement

Selasa, 1 Agustus 2023

Kota Tangerang,- (Nawacitalink.cim)

Polres Metro Tangerang Kota telah menambah 3 buah kamera ETLE atau Electronic Traffic Law Enforcement dalam beberapa hari terakhir.

Penambahan kamera ETLE ini setelah proses pemantauan bahwa di lokasi-lokasi baru tersebut disinyalir banyak pengguna jalan yang tidak tertib dan disiplin dalam berlalu lintas.

Kemudian juga sebagai alat bantu cegah serta antisipasi tindak pidana kejahatan.

Adapun 3 lokasi tersebut yaitu di Jalan Gatot Subroto Cimone, Karawaci; Jalan KH Hasyim Ashari, Cipondoh; dan Jalan MH Thamrin Cikokol.

Kasatlantas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Joko Sembodo menyebut, kamera-kamera ETLE ini sudah dilengkapi dengan teknologi Intelligent Video Analytic, sehingga bisa memudahkan monitoring secara detail dan otomatis.

“Pusat informasi dan data tilang elektronik tersebut akan dipantau dari petugas,” ucapnya.

(Ed/Red)

banner-panjang

Baca Juga

Berita Terkait

bannernew

Perkembangan Virus Corona

Baca Juga

Berita Terpopuler